Press ESC to close

Koramil 01/Jetis Nobar Film G 30 S/PKI Bersama Warga Cokrodiningratan Yogyakarta

Kodim 0734/Yka – Puluhan masyarakat di Kecamatan Jetis, Kota Yogyakarta, antusias nonton bareng pemutaran film pengkhianatan G3OS/PKI bersama Koramil 01/Jetis di lapangan Badminton RW 09, Kelurahan Cokrodiningratan, Sabtu (23/9/2017) malam.

Berdasarkan informasi yang pemutaran film tersebut digelar langsung oleh Koramil 01/Jetis. Bahkan, secara bersamaan pemutaran peristiwa pengkhianatan pada 30 September 1965.

Danramil 01/Jetis, Kapten (inf) A. Latif mengatakan kegiatan nonton bareng film tersebut merupakan perintah Panglima TNI Jendral Gatot Nurmantyo. Tujuannya memahami sejarah kelam bangsa Indonesia pada peristiwa pengkhianatan pada 30 September 1965.

“Penayangan film kekejaman PKI itu dilakukan agar mengetahui sejarah kelam bangsa Indonesia pada waktu itu. Tentunya, hal seperti itu tidak terulang kembali di negara yang kita cintai ini,” kata dia dalam sambutannya.

Menurut Kapten Latif, nonton bareng film yang disutradarai Arifin C Noer rencanaya akan kembali dilakukan pada malam 30 September 2017 mendatang. “Secara serentak seluruh Indonesia akan ditayangkan film tentang pengkhianatan G3OS/PKI,” ujar dia.