Press ESC to close

Prajurit Kodim 0703/Cilacap Didadak Cek Urine

Cilacap – Guna mengantisipasi peredaran narkoba dikalangan prajurit TNI yang bertugas di satuan Teritorial, Kodim 0703/Cilacap bersama tim BNNK Cilacap melaksanakan tes urine dadakan di Markas Kodim 0703/Cilacap, Jl. Jenderal Soedirman No. D-1 Cilacap, Senin (27/11).

Mewakili Dandim 0703/Cilacap, Danramil 08/Adipala Kapten Inf Tukimin mengungkapkan, kami bekerjasama dengan tim BNNK Cilacap melakukan tes urine secara dadakan, agar pelaksanaan tes ini berjalan apa adanya.

“Tidak akan ada yang kita tutup-tutupi dari hasil tes urine ini, dan hasilnya bisa langsung kelihatan. Bila nantinya ada anggota TNI yang terbukti terlibat dalam masalah narkoba, maka akan diberikan tindakan tegas berupa sanksi pemecatan”, imbuhnya.

Ditambahkan Dan Unit Intel Kodim 0703/Cilacap Lettu Inf Durizal, bahwa kegiatan ini juga dalam rangka menyukseskan program Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) di lingkungan Kodim 0703/Cilacap. Kami berharap tidak ada anggota yang positif menggunakan narkoba, sebab anggota TNI adalah garda terdepan dalam menjaga kedaulatan NKRI dan melindungi segenap bangsa, terang Lettu Inf Durizal.

Hal ini senada dengan pernyataan Presiden RI Panglima tertinggi TNI, bahwa “Negara Telah Menyatakan Perang Terhadap Narkoba”. Karenanya, sebagai salah satu komponen bangsa Kodim 0703/Cilacap akan mendukung penuh setiap kegiatan pemberantasan narkoba, khususnya di kalangan prajurit,” tandasnya.