Press ESC to close

Anggota Kodim Sragen Sehat Bersama Okra

Selasa, 27 Februari 2018. Suasana pagi yang cukup panas tidak menghalangi Anggota Tuud Kodim 0725/Sragen yang dipimpin Pelda Hartoyo seusai melaksanakan aerobik, bersama – sama gotong royong membudidayakan tanaman sayur okra yang ditanam mengambil tempat di sela sela jalan dan lapangan upacara Makodim Sragen, Beberapa anggota TNI dan PNS tampak sedang sibuk mengolah tanah untuk selanjutnya ditanami okra.

Pelda Hartoyo mengatakan Okra yang dikenal dalam bahasa latin  Abelmoschus Esculentus,  termasuk tanaman genus Hibiscus dari famili Malvaceae ( kapas-kapasan). Tanaman ini popular dengan istilah Lady’s Finger karena bentuk buahnya yang panjang dan meruncing di bagian ujungnya, seperti jari-jari lentik gemulai seorang wanita cantik.

Okra merupakan tanaman kaya protein dan serat.  Kandungan minyak yang terkandung pada biji okra sebesar  40%. Minyak biji okra kaya akan asam lemak tak jenuh seperti asam oleat dan asam linoleat. Buah okra mengandung protein sebesar  yaitu 3,9% dan lemak 2,05%. Energi di dalam 100 gram buah okra 40 kkal. Mineral di dalam buah okra adalah kalium ( 6,68%) dan fosfor ( 0,77%).

Okra termasuk sayuran hijau yang kaya serat pangan. Selain serat, okra juga mengandung glutation. Serat sangat penting bagi tubuh karena dapat mencegah konstipasi ( susah buang air besar ), obesitas, hiperkolesterolemia ( kolesterol tinggi ), diabetes ( kencing manis), dan kanker kolon ( usus besar).