Press ESC to close

Anjangsana Kodim 0721/Blora Dalam Rangka HUT Korem 073

Blora, 28 Agustus 2014 Dalam rangka memperingati HUT Korem ke-53 Tahun 2014, Kodim 0721/Blora bersama Yonif 410/Alugoro bersatu melaksanakan berbagai macem kegiatan, di antaranya Bhakti Sosial yang diwujudkan dengan kegiatan Anjang Sana yang ditujukan kepada keluarga Alm Serma Sudarman mantan anggota Koramil 06/Jiken dan keluarga alm. Pelda Saparin mantan anggota Koramil 04/Tunjungan Kodim 0721/Blora.

Menurut Komandan Kodim 0721/Blora Letkol Inf Ariful Mutaqin melalui Pasi Pers Kodim 0721/Blora Kapten Inf Komari menyampaikan Bhakti Sosial yang diwujudkan dengan bentuk Anjang Sana dengan memberikan bantuan berupa Beras, Gula Pasir, Mie instan, Minyak Goreng dan Uang Tunai. Bantuan ini janganlah dilihat bentuknya, akan tetapi sebagai wujud taliasih antara anggota yang masih aktif maupun sudah Purnawirawan, sehingga masih terjalin hubungan talisilaturahmi dan kekeluargaan yang baik.

Lebih lanjut Komandan Batalyon Infanteri 410/Alugoro Mayor Inf Denny Marantika melalui Danton II Kompi “B” Letda Inf Triutomo juga menyampaikan selain melaksanakan latihan pertempuran untuk menjaga keutuhan dan Kedaulatan NKRI, juga dituntut dengan kegiatan teritorial terbatas dalam bentuk kegiatan Bhakti Sosial Anjang Sana, kegiatan ini merupakan wujud kepedulian antara Pimpinan dan bawahan, sehingga terjalin hubungan persaudaraan yang baik dan harmonis.

Pemberikan bantuan tersebut dilakukan secara simbolis, dari Kodim 0721/Blora oleh Pasi Pers Kodim 0721/Blora Kapten Inf Komari dan Ketua Persit KCK Cabang LXII Dim 0721/Blora Ny. Fitri Ariful Mutaqin. Sedangkan dari Batalyon Infantri 410/Alugoro oleh Danton II Kompi “B” Letda Inf Triutomo dan Ketua Persit KCK Cabang LX 410/Alg yang diwakili Ketua Ranting Kompi Bantuan Ny. Herlianto.