Press ESC to close

Babinsa Ceper Bersama Petani Kejar Target Luas Tambah Tanam

KLATEN. Babinsa Desa Kuncen Koramil 23/Ceper Koptu Suparman melaksanakan kegiatan pendampingan dalam rangka pelaksanaan Upsus tanam padi, dan pencapaian target Luas Tambah Tanam ( LTT ) di Kabupaten Klaten bertempat di  Desa Kuncen Kecamatan Ceper. Selasa ( 15/5/ )

Pendampingan tersebut meliputi kelompok tani makmur III dengan pemilik Hadi Purnomo luas lahan 1.200m2 dan bibit padi jenis padi Situ Bagendit dan anggota poktan bpk Maryono Ketua Gapoktan Bpk Sasongko Suwardi Desa Kuncen Kecamatan Ceper Kabupaten Klaten.

Adapun tujuan pelaksanaan pendampingan dan pemantauan Luas Tambah Tanam tersebut menurut Danramil 23/Ceper, Kapten Inf Dwi Haryono adalah upaya pelibatan dan kerjasama antara Kementerian Pertanian dengan KASAD untuk mempercepat proses swasembada pangan yang ditindak lanjuti oleh jajaran TNI AD kebawah termasuk Kodim 0723/Klaten.

Kami Prajurit Kodim 0723/Klaten akan mendukung penuh serta ikut mensukseskan program Swasembada Pangan karena sudah perintah dari Komando atas dengan adanya komitmen yang sudah di tangani bersama Kepala Dinas Pertanian untuk pencapaian target LTT ( Luas Tambah Tanam ) harus tercapai.