Press ESC to close

Dandim 0716/Demak Berhalal Bi Halal dengan Masyarakat

Dandim 0716/Demak, Letkol Inf Nanang T.T Wibisono S.A.P menghadiri acara Halal Bi Halal Pemkab Demak beserta seluruh jajaran Kodim 0716/Demak, Forkompinda, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat, pada Rabu (22/7) di ruang Pendopo Kabupaten Demak. Tampak hadir dalam acara tersebut Bupati Demak Drs. H. M. Dachirin Said, SH, M.Si beserta Wakil Bupati, Dandim 0716/Demak beserta istri, anggota Forkompinda lainnya beserta jajaran pegawai di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Demak Halal Bihalal digelar dengan tujuan mempererat tali kekeluargaan dan persaudaraan diantara jajaran pemerintah, Forkompinda dan masyarakat Kabupaten Demak.

Sebelumnya pada saat bulan suci Ramadhan, Pemkab Demak juga melaksanakan Safari Ramadhan di 14 Kecamatan se-Kabupaten Demak. Sampai pada tahap ini halal bihalal telah berfungsi sebagai media pertemuan dari segenap warga masyarakat. Dan dengan adanya acara saling memaafkan, maka hubungan antar masyarakat menjadi lebih akrab dan penuh kekeluargaan. Halal bihalal mempunyai efek yang positif bagi kerukunan dan keakraban warga masyarakat, maka tradisi halal bihalal perlu dilestarikan dan dikembangkan. Lebih-lebih pada akhir-akhir ini di negeri kita sering terjadi konflik sosial yang disebabkan karena pertentangan kepentingan. Di Kodim 0716/Demak kegiatan halal bihalal dipimpin langsung oleh Dandim 0716/Demak Letkol Inf Nanang T.T Wibisono S.A.P dan melibatkan seluruh anggota militer dan PNS Kodim 0716/Demak.