Press ESC to close

Danramil 01/Cangkringan Hadiri Giat Sosialisasi dan Pemberdayaan Obyek Wisata Lavatour Merapi

KODIM 0732/SLEMAN. Danramil 01/Cangkringan Kapten Inf Sarjono menghadiri acara sosialisasi dan pemberdayaan obyek wisata Lava Tour Merapi di gedung pertemuan Tunas Mekar Dusun Kedung Umbulharjo Cangkringan Sleman Yogyakarta. Senin (30/5)

Acara yang digelar dan di hadiri dari dinas pariwisata Kabupaten Sleman ini adalah salah satu dari kegiatan yang dilakukan oleh pemerintah daerah yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan mutu kepariwisataan yang ada di Desa Umbulharjo Cangkringan. Dari kegiatan yang dilakukan ini merupakan salah satu langkah pemerintah daerah yang perlu dilakukan untuk mendapatkan dukungan dan kerjasama dari masyarakat setempat.

Dari dinas pariwisata kabupaten Sleman juga mengajak kepada Koramil dan kepolisian agar bisa bekerja sama untuk meningkatkan keamanan lingkungan khususnya di daerah wisata tersebut dengan demikian akan tercipta hubungan kerja sama yang baik antara pemerintah daerah khususnya dinas pariwisata dengan aparat keamanan dan warga masyarakat sekitar demi memajukan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat sekitar.

Kapten Inf Sarjono berharap agar dalam penataan dan pelayanan kepada para wisatawan baik lokal maupun mancanegara selalu di berikan penyajian dan pelayanan yang baik sehingga dari situ dapat menarik perhatian bagi wisatawan itu sendiri. Selain itu juga agar masyarakat setempat juga selalu dilibatkan dengan tujuan agar mereka juga merasa memiliki dan ikut andil dalam rangka untuk meningkatkan dan memajukan Desa wisata Lava Tour Merapi tersebut.