Press ESC to close

Danramil 12/Gondomanan Berikan Pengarahan kepada Ormas Dalam Gelar Pasukan Pos Pengamanan lebran

Kodim0734Yogyakarta – Danramil 12/Gondomanan Kodim 0734/Yogyakarta Mayor Inf SEmanue Endrianto memberikan Pengarahan kepada personel Oramas X-Code untuk pengamanan mudik lebaran. Hal itu ditegaskan oleh Mayor Inf Emanuel Endrianto, dalam gelar pasukan pengaman Pos Lebaran posko X-Code dalam pengamanan mudik Lebaran ini bagi pos-pos yang dilalui arus pemudik, Rabu (21/06).

Dalam hal tersebut DAnramil 12/Gondomanan mengatakan hal tersebut dilakukan bersama dengan instansi lainnya seperti dari Kepolisian, Dinas Perhubungan, Kesehatan dan instansi lainnya.

Untuk menjaga dan mengantisipasi tindakan krimininal maka Koramil 12/Gondomanan juga membantu melaksanakan pengamanan terhadap wilayah binaanya yang ditinggal mudik. Untuk itu pengamanan ini dikerahkan seluruh Babinsa yang ada di wilayah Gondomanan.” Ujar Mayor Emanuel Endrianto.

“Babinsa melaksanakan pengawasan dan pemantauan terhadap rumah-rumah yang ditinggal mudik,”dan melaporkan perkembangan situasi selama lebaran ke Komando atas.

Selain pengamanan jajaran Kodim 0734/Yogyakarta juga menyiapkan pos peristirahatan (rest area) khususnya di Koramil yang berada lintasan jalur mudik. Dengan harapan bagi para pemudik yang lelah dan ngantuk bisa beristirahat di rest area yang sudah disediakan.” Imbuhnya.