Press ESC to close

Danrem 072/Pamungkas Resmikan Jembatan Darurat

Danrem072/PamungkasBrigjen TNI MS. Fadhilah meresmikan penggunaan Jembatan darurat penyeberangan di Dsn. Kwasen, Desa.Srimartani, Kec.Piyungan Kabupaten Bantul. Selasa (17/06).

Jembatan darurat penyeberangan sepanjang 16 M dengan lebar 4 M yang menghubungkan Dsn. Kwasen, Desa.Srimartani, Kec.Piyungan Kabupaten Bantul merupakan bantuan dari Presiden Republik Indonesia.

Pengerjaan Jembatan darurat penyeberangan yang dilaksanakan selama 2 bulan melalui program Karya Bhakti melibatkan personel Kodim 0729/Bantul, Pemda/Tim Teknis dan warga masyarakat.

Peresmian Penggunaan Jembatan darurat penyeberangan ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita oleh Danrem 072/Pamungkas. Turut hadir menyaksikan peresmian Kasiter Korem 072/Pamungkas Letkol Arm Indro Respati, Dandim0729/Bantul Letkol Kav D. Setiawan, S.sos, Bupati Kab. Bantul H. Sri Suryawidati, Kepala Dinas PU Kab.Bantul, Danramil Piyungan, Camat Piyungan dan Kepala Desa Srimartani.

“Semoga jembatan darurat penyeberangan ini memberikan manfaat bagi berbagai aktifitas warga. Kita harapkan dapat pula menjadi penambah sarana bagi perkembangan perekonomian masyarakat, karena jalur transportasi keluar masuk wilayah ini akan semakin terbuka,” ujar Danrem 072/Pamungkas.(Penrem072/PMK)