Press ESC to close

Diklat Tehnis Tematik PPL Pertanian

Pendidikan dan Pelatihan Tehnis Tematik bagi PPL Pertanian oleh BP3K di Kecamatan Kemranjen berlangsung sepekan (23-30/5/2016). Sebanyak 30 PPL Pertanian yang merupakan Tenaga Harian Lepas (THL) dan Mantri Tani mendapatkan pembekalan materi berupa teori dan praktek untuk menjadi seorang penyuluh pertanian yang handal. Kegiatan tersebut juga melibatkan Babinsa Kodim 0701 Banyumas yang merupakan mitra PPL Pertanian saat menjalankan tugas di lapangan.

Pemberi materi merupakan para instruktur dari BPSDNP Suropadan, Magelang. Tujuan kegiatan ini adalah meningkatkan kemampuan dan kinerja para penyuluh pertanian yang bertugas dilapangan. Juga memberikan wawasan baru dan pengetahuan baru tentang pertanian yang berbasis tehnologi modern. Disamping itu, setelah selesai Diklat para peserta diharapkan memiliki mental, semangat dan cepat tanggap yang tinggi sehingga selalu siap menjalankan tugas kapan saja dibutuhkan, terutama juga mendukung program pemerintah yang bekerja sama dengan TNI-AD seperti Upsus Pajale yang akan mencipatakan swasembada pangan di tahun 2018.