Press ESC to close

Kodim 0722/Kudus Gelar Pemeriksaan Katarak Gratis Kepada Warga Masyarakat

Kodim 0722/Kudus menggelar pemeriksaan awal katarak kepada ratusan warga masyarakat Kota Kudus RS Kartika Hudasa Jl. Jenderal Sudirman Kudus pada Sabtu (6/6).

Kegiatan yang di mulai pada pukul 07.30 WIB di RS Kartika Hudasa dengan melaksanakan screening/pemeriksaan awal operasi katarak dan bibir sumbing oleh Dr. Anggoro dari Kepala RS Kartika Husada dan Dr. Djoko Sp.M dokter mata RSU Kudus.

Masyarakat yang berhasil memberikan pelayanan sebanyak 109 orang dengan rincian untuk screening awal operasi katarak 106 orang dan bibir sumbing 3 orang terdiri dari 1 orang dari Kab Kudus dan 2 orang dari Kodim Jepara.

Menurut Komandan Kodim 0722/Kudus Letkol Arh M. Ibnu Sukelan kegiatan ini merupakan bhakti social dalam Serbuan Teritorial sebagai wujud kepedulian TNI AD terhadap masyarakat.

“Mudah-mudahan kedepan program-program TNI untuk meringankan beban masyarakat akan semakin banyak dan mendapat dukungan berbagai pihak”, tegas Komandan Kodim.