Press ESC to close

Koramil 13/Kedung Banteng Melaksanakan Penanaman Pohon Bersama Dalam Rangka HMPI

Beberapa waktu lalu kegiatan penanaman pohon bersama TNI, Perhutani KPH Pemalang dan Pemkab Tegal dalam rangka Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI) dan Bulan Menanam Pohon (BNM) tingkat kabupaten Tegal tahun 2015 bertempat di petak 28 RPH Dukuhtaban BKPH Kedungjati KPH Pemalang( desa Semedo kec kedungbanteng Kab Tegal.

Hadir dalam kegiatan tersebut komandan Kodim 0712/Tegal Letkol Inf Jepson Marisano S S.I.P, Bupati Tegal Bpk. Entus Susmono,komandan Brigif 4/Dewa Ratna,Kepala dinas Tanbunhut Kab Tegal,Kadin pariwisata Kab. Tegal.Ka BP4K Kab Tegal,Kepala BAPPEDA Kab Tegal,Ka LH Kab Tegal, Para KKPH,Muspika Kec Kedung banteng Kepala Desa terkait,dan Masyarakat sekitar lokasi penanaman.

Penanaman mengambil lokasi di Desa Semedo di maksudkan agar lahan yang selama ini gundul akibat penjarahan pada saat reformasi dapat hijau kembali dengan tanaman keras/buah buahan antara lain: pohon mangga,kersem,rambutan,sukun,sawo dan nangka,dengan jumlah kurang lebih 600 batang pohon.