Press ESC to close

Peninjauan Lokasi Tmmd Sengkuyung Tahap II Tahun 2020

Kodimbanjarnegara.com, Pagentan – Staf Ter Kodim 0704/Banjarnegara Peltu Siwiyono, Danramil 18/ Pagentan Kapten Inf Marheni Suryono  bersama Bapermades Ibu Ratih melaksanakan peninjauan ke Lokasi TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) Sengkuyung yang akan dilaksanakan pada TW II  tahun 2020. Kegiatan ini untuk memastikan lokasi dan titik-titik yang akan menjadi sasaran TMMD yang akan digelar di desa Metawana kecamatan Pagentan kabupaten Banjarnegara. Selasa (19/03/19).

Saat di lokasi, Peltu Siwiyono mengatakan ada beberapa sasaran fisik yang akan dikerjakan selama 30 hari pelaksanaan TMMD sengkuyung tahap ll Tahun 2020. Diantaranya Pembukaan dan  Pembuatan jalan tembus dan sasaran tambahan lainya. paparnya.

Sementara untuk sasaran non fisik, kita akan mengadakan sosialisasi penyuluhan hukum dan , sosialisasi bela negara, wawasan kebangsaan, wanra dan empat pilar kebangsaan, sosialisasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), sosialisasi penanggulangan bencana, olah raga, lingkungan hidup dan seni budaya, sosialisasi pendidikan, KB Kes, pertanian, tentang nilai kebangsaan dan Bhinneka Tunggal Ika.

Kegiatan TMMD  ini merupakan kerjasama TNI dengan Pemerintahan Daerah (Pemda) Kabupaten Banjarnegara Adapun aplikasi dana yang akan digunakan berasal dari dukungan APBD propinsi dan Pemerintah Daerah Kabupaten Banjarnegara.