Press ESC to close

Persit KCK XXII Kodim 0712/Tegal Gelar Halal bi Halal

TEGAL, suaramerdeka.com – Pengurus dan anggota Persit KCK Cabang XXII Kodim 0712/Tegal, Persit Satdisjan Dim 0712/Tegal, serta anggota Persit Luar Biasa menggelar acara Halal Bi Halal, Selasa (5/8) kemarin.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Persit KCK Cabang XXII Rita Jefson Marisano, menyampaikan bahwa kegiatan halal bi halal merupakan ajang silaturrahim guna memupuk kasih sayang.

“acara halal bi halal pada hari ini, sekaligus kita jadikan sebagai ajang  “silaturrahim” untuk memupuk kasih sayang sesama kita, melaluai ungkapan kata-kata yang keluar dari lubuk hati yang terdalam. dengan saling maaf memaafkan, kita akui bersama kesalahan kita masing-masing” Kata Rita.

Rita menambahkan, adapun cara kita saling maaf memaafkan, disamping mengikrarkan atas segala kesalahannya, kita tandai dengan berjabat tangan, agar dosa kita diampuni dan mencerminkan persaudaraan yang lebih akrab.

Sementara itu Ketua, Pembina Persit KCK Cabang XXII Kodim 0712/Tegal Letkol Inf Jefson Marisano S.SiP berharap kepada semua anggota Persit untuk selalu menjaga dan mengawasi putra-putrinya agar tidak terjerumus kedalam pergaulan yang tidak sesuai dengan norma-norma atau aturan yang ada di Negara Kesatuan Republik Indonesia apa lagi sampai terlibat kegiatan terorisme.

Selain Halal Bi Halal kegiatan juga di isi lagu-lagu islami yang dibawakan oleh Paduan Suara Sosialita Persit KCK Cabang XXII Kodim 0712/Tegal yang dipimpin oleh Rita Jefson Marisano yang dilanjutkan dengan acara inti yaitu tausyiah ceramah keagamaan yang di isi oleh Hj.Sunainah Rihanto.