Press ESC to close

Babinsa Kuncen Membaur Dengan Petani Untuk Menanam Padi

Klaten – Babinsa Kuncen Koramil 23/Ceper Kodim 0723/Klaten Koptu Suparman turun kesawah untuk membantu petani menanam padi di sawah milik Sartono di Dukuh Ngaran Rt 03/Rw02 Desa Kuncen Kecamatan Ceper, Senin (15/01/2018).

Walaupun dengan menggunakan baju PDH, tetapi tidak menghalangi niat Koptu Suparman dalam membantu petani. tampak beliau membaur dengan petani untuk menanam padi di sawah seluas 2.200 M2.

Selain menanaman padi, Babinsa juga membantu dalam menyiapkan lahan. dengan turunnya Babinsa membantu petani diharapkan dapat meningkatkan motivasi petani dalam mengolah lahannya. sehingga program swasembada pangan dapat terwujud dan masyarakat dapat hidup makmur.

Sartono selaku pemilik sawah, mengucapkan banyak terima kasih kepada Koramil 23/Ceper khususnya Babinsa Kuncen dan PPL (Petugas Penyuluh Lapangan) yang telah memberikan penyuluhan kepada p

etani dari mulai pengolahan lahan sampai panen padi semoga hasil panen kali ini memperoleh hasil yang baik guna mensukseskan program swasembada pangan.

Ditempat terpisah, Danramil 23 /Ceper Kapten Inf Dwi Haryono menyampaikan kepada para Babinsa agar turun ke sawah membantu petani dari mulai penolahan lahan, tanam padi dan sampai panen padi di desa binaannya guna memsukseskan program pemerintah dalam swasembada pangan. Kegiatan itu merupakan suatu kepedulian TNI AD Khususnya Koramil 23/ Ceper dalam membantu pemerintah daerah untuk menyukseskan Swasembada Pangan di Kabupaten Klaten.