Press ESC to close

HPN di Purworejo, Bupati Tanam Pohon Langka

PURWOREJO (KRjogja.com) – Bupat Purworejo Drs H Mahsun Zain MAg bersama Ketua DPRD Purworejo Ir Luhur Pambudi Mulyono MM, Dandim 0708 Purworejo Letkol (Inf) Arry Sundoro Ssos melakukan penanaman pohon langka. Kegiatan yang dipusatkan di AKBID Bhakti Putra Bangsa Purworejo, Senin (02/02/2015) sore ini merupakan rangkaian dari peringatan Hari Pers Nasional (HPN) yang diselenggarakan para jurnalis kelompok Pewarta Harian Cetak Purworejo (PHCP) yang merupakan kumpulan para wartawan harian di Purworejo.

“Saya sangat mendukung dengan adanya penanaman pohon ini karena dapat memperbaiki ekosistem yang selama ini sudah rusak. Terlebih penanaman pohon langka, merupakan kesadaran baru para wartawan untuk melestarikan berbagai macam pohon yang kini sudah hampir punah,” papar Mahsun Zain.

Sedang pohon langka yang ditanam di kompleks AKBID Bhakti Putra Bangsa itu terdiri dari pohon Prono Jiwo, Kecapi, Timoho, Malapori, Manis Jangan, Kalpataru, Klerak, Wuni, Gowok, Dewa Ndaru dan Tengguli. “Pohon-pohon langka ini akan kami rawat untuk bisa hidup selamanya,” kata Direktur AKBID Bhakti Putra Bangsa Nurma Ika Zuliyanti SST MKes. (Nar)